Gol tunggal Raul Gonzales sudah cukup buat Schalke 04 mengungguli Bayern Muenchen 1-0 di semifinal Piala Jerman. The Royal Blues pun berhak atas tiket laga puncak.
Walau bermain di kandang Muenchen, Stadion Allianz Arena, Kamis (3/3/2011) dinihari WIB, Schalke tetap sanggup memetik kemenangan, terima kasih kepada gol Raul di menit 15.
Kemenangan ini membuat Schalke melaju ke laga final dan bakal berhadapan dengan MSV Duisburg, 21 Mei mendatang. Kans Raul dkk buat jadi juara cukup terbuka karena Duisburg berasal dari Divisi 2 Bundesliga.
Sementara bagi Bayern, kekalahan ini memupus asa mereka untuk merebut gelar juara di kompetisi lokal. Di Bundesliga, FC Hollywood sudah sangat sulit juara karena tertinggal 16 angka dari Borussia Dortmund yang bercokol di posisi teratas.
Jalannya pertandingan
Masih 'pagi', tepatnya di menit kedua, Bayern sudah mengancam. Menguasai bola di dalam kotak penalti, Mario Gomez melepaskan tendangan yang masih bisa ditepis kiper Schalke, Manuel Neuer.
Schalke kemudian sukses mencuri gol di menit 15. Dari tendangan sudut Jefferson Farfan, bola diteruskan dengan kepala oleh Benedikt Hoewedes ke arah Raul yang dengan mudah menyorongkan bola masuk gawang Bayern dengan kepala.
Tertinggal satu gol, Bayern menaikkan tempo permainan dan mulai mengurung pertahanan Schalke yang akhirnya dipaksa bermain keras dan cuma bisa mengintip peluang melalui serangan balik.
Namun, serangan balik Schalke pun tetap berbahaya. Seperti di menit 36 ketika sebuah umpan silang yang melanjutkan sebuah korner bisa ditanduk Hoewedes, tetapi disapu Thomas Mueller di garis gawang Bayern.
Dua menit babak kedua berjalan, Bayern nyaris menyamakan kedudukan. Dari sayap kanan, Philipp Lahm mengirim bola ke Bastian Schweinsteiger yang lantas menendang. Gol gagal tercipta karena Neuer tangkas menepisnya.
Di menit 76, Schalke lagi-lagi nyaris menyarangkan gol kedua. Bermula dari salah paham dua pemain Bayern, kiper Thomas Kraft dan bek Luiz Gustavo, bola disepak Farfan, tetapi arahnya melambung.
Hingga marka 90 menit terlewati dan peluit panjang dibunyikan wasit, tidak ada gol tambahan tercipta.
Susunan pemain
Bayern: Kraft; Lahm, Tymoshchuk (Kroos 59), Breno, Luiz Gustavo (Van Buyten 82); Schweinsteiger, Pranjic; Robben, Mueller (Klose 78), Ribery; Gomez
Schalke: Neuer; Uchida, Hoewedes, Metzelder, Sarpei (Schmitz 82); Kluge, Matip, Annan (Papadopoulos 89); Farfan, Jurado (Draxler 61); Raul
Label: Liga Jerman